Selasa, 14 Juni 2016

DIKLAT PUSTAKAWAN DAN LABORAN TAHUN 2016

1.         Latar belakang
Tenaga Kependidikan Khususnya tenaga Laboraturium dan Perpustakaan yang kompeten, memiliki peran dan fungsi yang sangat penting untuk meningkatkan mutu pembelajaran pada satuan pendidikan . Oleh karena itu, tenaga laboraturium perlu dipersiapkan, dididik, dilatih, dikelola, dan diberdayakan secara professional, demi terwujudnya layanan laboraturium dan perpustakaan yang dapat mendukungefektivitas dan efisiensi pembelajaran.
Berdasarkan Keputusan Menteri Agama Nomor 103 tahun 2015 tentang Pedoman Pemenuhan
Beban Kerja Guru Madrasah yang Bersertifikat Pendidik serta Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 26 Tahun 2008 pasal 2, menyatakan bahwa sekolah/madrasah wajib menerapkan standar tenaga laboraturium sekolah selambat-lambatnya 5 (lima) tahun setelah permendiknas tersebut ditetapkan, dengan demikian pada tahun 2013 seluruh satuan pendidikan harus sudah memenuhi standar tenaga laboraturium tersebut. serta mengacu pada Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 25 Tahun 2008 tentang Standar Tenaga Perpustakaan Sekolah/Madrasah Untuk menindak lanjuti Keputusan Menteri Agama dan Permendiknas Tersebut akan diadakan Pendidikan dan Latihan Perpustakaan dan Laboraturium (IPA, Bahasa dan Komputer) yang bertujuan untuk menjadikan tenaga laboraturium  yang kompeten dan professional sehingga memenuhi standar tenaga laboraturium sekolah/madrasah.

2.         Tujuan pelaksanaan
Membekali peserta dengan kemampuan dalam mengelola laboraturium dan perpustakaan sekolah/madrasah, berkaitan dengan fungsi manajerial yakni perencanaan, penataan, administrasi, pengamanan, perawatan dan pengawasan. selain itu sebagai syarat pengakuan formal kompetensi keahlian dan profesi Kepala Laboraturium dan Kepala Perpustakaan dengan mengacu pada permendiknas Nomor 26 tahun 2008, Permendiknas No.25 Tahun 2008 dan  KMA No.103 tahun 2015.

3.         Tujuan pelaksanaan
Membekali peserta dengan kemampuan dalam mengelola laboraturium sekolah/madrasah, sehingga peserta diklat dapat mengelola laboraturium berkaitan dengan fungsi manajer yakni perencanaan, penataan, administrasi, pengamanan, perawatan dan pengawasan . selain itu sebagai syarat pengakuan formal kompetensi keahlian dan profesi kepala laboraturium dengan mengacu pada permendiknas Nomor 26 tahun 2008 dan KMA No.103 tahun 2015

4.         Indikator keluaran
Indicator keluaran dari kegiatan yang dilaksanakan sesuai dengan perencanaan (Panduan, Modul BBM, S-P, Test & Instrumen, POS Keg)

5.         Tempat Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan ini dilaksanakan di Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Lampung

6.         Waktu Pelaksanaan
·            Pelaksanaan Diklat adalah sebanyak 70 Jam untuk Diklat Laboran dan 120 Jam
·            Diklat Pustakawan pada bulan Juli tahun 2016 selama 5 (lima) hari
Diklat dilaksanakan pada tanggal 12 s.d 16 Juli 2016

7.         Tata Cara Pendataftaran
·            Mengisi Formulir Pendaftaran dalam bentuk Soft Copy dikirim ke alamat email Pokjawasls@yahoo.com
·            Mengisi formulir dalam bentuk print out sebanyak 2 (dua) rangkap diserahkan ke sekertariat (Ruang Pokjawas).
-             Untuk peserta diklat Perpustakaan menggunakan Map snail warna Merah
-             Untuk peserta diklat laboraturium IPA menggunakan Map snail warna Biru
-             Untuk peserta diklat Laboraturium Bahasa menggunakan Map Snail warna Hijau
-       Untuk peserta diklat Laboraturium Komputer menggunakan Map Snail warna Kuning
·            Formulir Pendaftaran Diklat Laboran dapat diunduh DI ISINI !!!
·          Formulir Pendaftaran Diklat Perpustakaan dapat diunduh DISINI dan Brosur dapat diunduh DISINI


8.         Biaya Pendaftaran
Untuk biaya kegiatan melalui swadaya mandiri peserta diklat dilingkungan Kantor Kementerian Agama se-Provinsi Lampung dan peserta instansi lain yang berminat.
·            Untuk peserta diklat Laboraturium registrasi sebesar Rp. 3.000.000,-
·            Untuk  peserta diklat Perpustakaan registrasi sebesar Rp.3.500.000,-

9.   Registrasi dapat dilakukan di sekertariat ruang pokjawas atau melalui rekening Pokjawas BNI 0344716513 atas nama Pokjawas PAI Kab.Lampung Selatan dan membawa bukti transfer ke panitia diklat di ruang Pokjawas

10.     Fasilitas
Fasilitas yang akan didapatkan selama mengikuti diklat adalah sebagai berikut:
v  Menginap selama 4 malam di LPMP Lampung , 2 org per kamar (twin sharing dengan peserta lain)
v  Materi BIMTEK dalam bentuk Softcopy (Flashdisc)*
v  Coffe Break
v  Makan Pagi, Siang dan Malam selama acara berlangsung.
v  Transport
v  Sertifikat BIMTEK

11.     Kontak Person
Untuk informasi lebih lanjut dapat menhubungi panitia pendaftaran diklat dengan nomor dibawah ini :
·            Ketua       (Drs. Syamsul Hadi, S.Pd, M.Pd.I) / 085269152363
·            Sekertaris (Untung Sunaryo, S.Pd., M.Pd.) /  081279677192
·            Bendahara (A.Rohman, S.Pd.I) / 081367255369

2 komentar:

  1. kalo ada yang ingin ditanyakan boleh lwt kolom coment

    BalasHapus
  2. How to Make Money from Betting on Sports Betting - Work
    (don't worry if you get it หารายได้เสริม wrong, though) The process https://vannienailor4166blog.blogspot.com/ involves placing deccasino bets on different events, but it can ventureberg.com/ also be 토토 사이트 done by using the

    BalasHapus